Why ISLAM?? Oleh Steven Indra Wibowo (Ketua Muallaf Center Indonesia)

Di copy dari postingan akun pribadi beliau: Bismillah, insyaaAllah akan dibahas “why Islam?
“Why Islam” agama terakhir yang harus dipilih? Agama yang banyak difitnah namun seidzin Allah menjadikan Islam mendominasi dunia.
“Why Islam?” yang dihujat, dikatakan radikal oleh manusia namun atas idzin Allah yang melembutkan hati manusia, hingga puluhan ribu mualaf bersyahadat setiap tahun nya.
“Why Islam?” yang dikatakan intolerant namun atas idzin Allah menjadi satu satunya ajaran di dunia yang mengajarkan toleransi bukan sekedar “lip service” namun toleransi dalam Islam lebih pada aktualita perilaku sehari hari umat Islam sehingga banyak yang tidak beriman dalam iman Islam pun merasakan nya
“Why Islam?” Yang di diskreditkan sebagai agama penuh kekerasan namun atas idzin Allah banyak bukti dimana umat Islam mendapat perilaku kekerasan baik fisik maupun psikis dan unat Islam membalas dengan kelembutan sehingga atas idzin Allah makin banyak yang mengenal Islam dan ingin menjadi bagian dari umat Islam
“Why Islam? why? karena Allah yang menjaga agama (Dien) ini, dan Allah yang mengijinkan apapun yang terjadi. Ingat Saat kita melihat orang mulai menjauhi Allah, namun Allah tidak pernah meninggalkan orang itu, sebegitu dalam cinta Allah kepada setiap ciptaanNya
semoga bermanfaat dan semua kebaikan datangnya hanya dari Allah.
Sumber IG: @steven.indra.wibowo Jangan Lupa Difollow ya Untuk Inspirasi